Hasil NBA All-Star 2024: Tim Giannis Kalahkan Tim LeBron

Afif Farhan - Sport
Senin, 19 Feb 2024 11:50 WIB
The East team, lead by captain Milwaukee Bucks forward Giannis Antetokounmpo, right, hoists the trophy after defeating the West 211-186 in the NBA All-Star basketball game in Indianapolis, Sunday, Feb. 18, 2024. (AP Photo/Darron Cummings)
Foto: AP/Darron Cummings
Jakarta -

NBA All-Star 2024 tuntas digelar pada Senin (19/2). Giannis Antetokounmpo yang memimpin tim East, bungkam tim West yang dipimpin LeBron James.

NBA All-Star 2024 digelar di Gainbridge Fieldhouse, Indianapolis, AS. Starting tim East diisi oleh kapten Giannis Antetoukounmpo, Bam Adebayo, Tyrese Haliburton, Damian Lillard, dan Jayson Tatum.

Sementara starting tim West diisi oleh Luka Doncic, Kevin Durant, Sahi Gilgeous-Alexander, dan sang kapten LeBron James.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Khusus buat LeBron, dirinya mencatatkan rekor. LeBron sudah 20 kali terpilih sebagai pemain NBA All-Star melewati rekor Kareem Abdul-Jabbar (19 kali).

Tim East mampu tampil galak per quarter. Mereka terus unggul, dibuka dengan 53-47 di awal quarter dan terus memimpin.

ADVERTISEMENT

Hasil akhirnya mencolok, dengan skor 211-186 untuk kemenangan Giannis dkk. Ini kali pertama ajang NBA All-Star tembus 200 poin!

[Gambas:Instagram]




Tiga pemain tim East mencetak 30 poin dan lebih. Mereka adalah Damian Lillard (39 poin), Jaylen Brown (36 poin), dan Tyrese Haliburton (32 poin). Sedangkan Giannis, mampu kemas 23 poin.

Karl-Anthony Towns jadi andalan bagi tim West dengan 50 poin. Diikuti Shai Gilgeous-Alexander dengan 31 poin dan Kevin Durant dengan 18 poin. LeBron James cuma main selama 14 menit dan mendulang delapan poin.

(aff/krs)