Kualifikasi MotoGP Valencia 2022: Quartararo Start ke-4, Bagnaia ke-8

Okdwitya Karina Sari - Sport
Sabtu, 05 Nov 2022 21:06 WIB
Monster Energy Yamahas French rider Fabio Quartararo (L) and Ducati Lenovo Team Italian rider Francesco Bagnaia compete during the German MotoGP Grand Prix at the Sachsenring racing circuit in Hohenstein-Ernstthal near Chemnitz, eastern Germany, on June 19, 2022. (Photo by Ronny Hartmann / AFP) (Photo by RONNY HARTMANN/AFP via Getty Images)
Kualifikasi MotoGP Valencia 2022: Quartararo start keempat, Bagnaia kedelapan. (Foto: AFP via Getty Images/RONNY HARTMANN)
Valencia -

Fabio Quartararo akan start keempat dan Francesco Bagnaia kedelapan di kualifikasi MotoGP Valencia 2022. Jorge Martin start terdepan usai meraih pole position.

Di Sirkuit Ricardo Tormo, Sabtu (5/11/2022) malam WIB, Jorge Martin langsung melesat untuk mencatatkan waktu terbaik dengan 1 menit 29,621 detik. Catatan waktu rider Pramac itu bergeming di sepanjang sesi kualifikasi.

Jack Miller yang berada di posisi kedua di sebagian besar sesi mengalami kecelakaan di akhir sesi. Pebalap Ducati itu tidak dapat melanjutkan, sebelum catatan waktunya dilampaui Marc Marquez sehingga akan start ketiga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Quartararo menyudahi kualifikasi di posisi keempat. Pada menit-menit akhir Quartararo melebar di Tikungan 2 yang membuat motornya masuk ke gravel dan tidak punya kesempatan lagi memperbaiki waktunya.

Sementara itu Bagnaia tampak pernah benar-benar memaksa untuk melakukan serangan waktu. Bagnaia akhirnya meraih posisi kedelapan, di depan Johann Zarco dan di belakang Brad Binder, dan Aleix Espargaro yang menempati posisi 10.

ADVERTISEMENT

MotoGP Valencia 2022 akan menandai akhir persaingan gelar juara antara Quartararo dan Bagnaia. Dengan selisih 23 poin di antara kedua pebalap, Quartararo akan membutuhkan kemenangan di balapan besok (6/11) sembari berharap Bagnaia finis ke-15 atau lebih buruk. Sementara Bagnaia akan juara dunia jika finis minimal di posisi 14.

Hasil Kualifikasi MotoGP Valencia 2022

1 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)
2 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
3 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
4 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
5 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
6 Maverick ViƱales SPA Aprilia Factory (RS-GP)
7 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
8 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)
9 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
10 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)
11 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
12 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
13 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)
14 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
15 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
16 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
17 Cal Crutchlow GBR WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
18 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*
19 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*
20 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*
21 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
22 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
23 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)*
24 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*



Simak Video "Perpisahan Tak Manis Marc Marquez dengan Honda"
[Gambas:Video 20detik]
(rin/rin)