De Bruyne Masih Cedera, Asyik Nonton UFC di Abu Dhabi

Bayu Baskoro - Sepakbola
Senin, 23 Okt 2023 06:00 WIB
ISTANBUL, TURKEY - JUNE 10: Kevin De Bruyne of Manchester City is injured during the UEFA Champions League 2022/23 final match between FC Internazionale and Manchester City at Ataturk Olympic Stadium on June 10, 2023 in Istanbul, Turkey. (Photo by Richard Sellers/Sportsphoto/Allstar via Getty Images)
Kevin de Bruyne absen akibat cedera hamstring. (Foto: Getty Images/Richard Sellers/Allstar)
Abu Dhabi -

Kevin De Bruyne masih absen membela Manchester City akibat cedera. Bintang Belgia itu memanfaatkan waktu kosongnya dengan menonton UFC di Abu Dhabi.

De Bruyne dihantam cedera hamstring saat melakoni laga perdana Liga Inggris 2023/2024. Dia naik meja bedah dan harus beristirahat total hingga akhir tahun.

Di sela-sela pemulihannya itu, De Bruyne berkesempatan terbang ke Abu Dhabi, Uni Emirate Arab. Gelandang 32 tahun tersebut menonton langsung pertandingan UFC 294 di Etihad Arena, Minggu (23/10/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kevin De Bruyne terekam kamera berada di pinggir oktagon mengenakan kaos abu-abu. Eks Chelsea itu memberikan pernyataan kepada para penggemar UFC sebelum pertarungan.

"Hai teman-teman, Kevin di sini. Saya berada di Abu Dhabi untuk pertarungan UFC. Saya tak sabar menyaksikan pertandingannya. Enjoy!" kata De Bruyne dalam unggahan akun UFC Europe.

ADVERTISEMENT

Duel UFC 294 menghadirkan laga main card antara Islam Makhachev vs Alexander Volkanovski. Islam sukses memenangkan duel di ronde pertama dengan hasil KO, sekaligus mempertahankan sabuk juara kelas ringan UFC.

Pada duel lainnya, Khamzat Chimaev berhasil mengalahkan Kamaru Usman di kelas menengah. Chimaev menang angka 29-27, 29-27, dan 28-28 dalam duel yang berlangsung tiga ronde.

Hasil UFC 294

Main Card

Islam Makhachev menang KO atas Alexander Volkanovski

Khamzat Chimaev menang angka (majority decision) atas Kamaru Usman

Magomed vs Johnny Walker No Contest

Ikram Aliskerov menang TKO atas Warlley Alves

Said Nurmagomedov menang submission (guillotine choke) atas Muin Gafurov

Preliminary Card

Muhammad Mokaev menang submission vs Tim Elliott

Trevor Peek menang angka (unanimous decison) vs Mohammad Yahya

Javid Basharat vs Victor Henry no contest

Sedriques Dumas menang angka (unanimous decision) vs Abu Azaitar

Mike Breeden menang KO atas Anshul Jubli

Muhammad Naimov menang angka (unanimous decision) vs Nathaniel Wood

Victoria Dudakova menang angka (unanimous decision) vs Jinh Yu Frey

Shara Magomedov menang angka (unanimous decision) vs Bruno Silva.



Simak Video "De Bruyne Masuk Skuad City di Piala Dunia Antarklub, Sudah Fit?"
[Gambas:Video 20detik]
(bay/mrp)