Permintaan Shin Tae-yong Kepada Para Pendukung Timnas U-23

Muhammad Robbani - Sepakbola
Kamis, 09 Mei 2024 18:30 WIB
Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia.
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong (Foto: detikcom//Jalu Pamuncar)
Jakarta -

Shin Tae-yong tahu, ada beberapa pemain Timnas Indonesia U-23 yang kena kritikan dan dicap kambing hitam. Sang pelatih cuma minta para pendukung Garuda Muda tetap percaya!

Marselino Ferdinan menjadi sasaran kritik dan cacian seusai Timnas Indonesia U-23 dikalahkan Irak pada perebutan posisi ketiga Piala Asia U-23 2024. Pemain KMSK Deinze itu dianggap bermain individualis.

Kecewa dengan kritikan yang didapatnya, Marselino melancarkan sindiran yang dianggap tidak pantas. Meski tidak membenarkan kritikan tajam dari suporter, Shin Tae-yong tetap punya nasehat buat Marselino.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Untuk Marselino melakukan itu sesaat saja karena masih muda. Di pertandingan itu banyak yang disayangkan oleh Marselino sendiri hingga menangis setelah kalah lawan Irak," kata Shin Tae-yong saat memberikan keterangan.

"Saya mohon fans sepakbola Indonesia mengerti dan memberi hiburan untuk Marselino. Ada bagian otot yang tidak baik dari dia tapi tetap bekerja keras untuk pertandingan besok jadi saya mohon hiburan untuk Marselino," ujarnya menambahkan.

ADVERTISEMENT

Pelatih asal Korea Selatan itu kemudian mengingatkan Marselino atas kesuksesan Timnas Indonesia akhir-akhir ini. Hal itu tidak lepas dari peran suporter yang berkontribusi dalam memberi dukungan.

Laga-laga Indonesia di Piala Asia senior dan Piala Asia U-23 di Qatar selalu diramaikan pendukung Indonesia. Sementara yang di dalam negeri, dukungan untuk Indonesia juga sama derasnya yang terlihat dalam banyaknya kegiatan nonton bareng di seluruh pelosok negeri.

Maka Shin Tae-yong berharap, para pendukung untuk tetap percaya kepada para pemain!

"Sudah satu bulan lebih di luar negeri dan kami anggap semua pertandingan sebagai final. Jadi secara mental semua lelah. Jadi dukungan hanya berasal dari masyarakat saja. Jadi kalau terlihat kesal atau bagaimana mohon masyarakat tetap bersatu untuk tetap percaya. Itu harapan saya," " tutur Shin Tae-yong.

"Sudah saya terima laporan tentang Marselino. Saya melihat ada kesalahan dari Marselino juga. Saya memberi saran ke Marselino tapi tidak bisa kasih kemarin, jadi salah saya juga dan mohon maaf kepada fans Indonesia. Seharusnya Marselino tidak begitu ke masyarakat. Kenapa kami berada di sini karena ada dukungan dari masyarakat Indonesia pastinya," ucapnya.

(mro/aff)