Poin dalam Bola Basket, Bagaimana Cara Menghitungnya?

Saniyyah - Sport
Selasa, 26 Des 2023 15:25 WIB
Pebasket Dewa United Surabaya Jamarr A Johnson (kanan) berusaha menghadang lemparan bola dari pebasket Prawira Bandung Dennis D Miles Jr (kiri) saat pertandingan Playoff Liga Bola Basket Indonesia (IBL) Tokopedia 2022 di Gor C-Tra Arena, Bandung, Jawa Barat, Selasa (16/8/2022). Prawira Bandung berhasil mengalahkan Dewa United Surabaya dengan skor 69-65. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/foc.
Cara menghitung poin dalam bola basket. Foto: ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Jakarta -

Bola basket merupakan permainan olahraga yang cukup populer di Indonesia. Permainan ini dimainkan oleh dua tim, di mana setiap timnya terdiri atas lima pemain.

Tujuan permainan bola basket adalah mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya dengan memasukkan bola ke keranjang lawan. Tim yang paling banyak mengumpulkan poin dalam empat kuarter pertandingan akan dinobatkan sebagai pemenang.

Nah, bagi kamu yang tertarik dengan permainan ini, sudah tahu belum bagaimana cara menghitung poin bola basket? Jika belum, simak penjelasan berikut ini sampai habis, ya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cara Menghitung Poin Bola Basket

Menurut Federation Basketball International Association (FIBA), satu kali pertandingan bola basket terdiri dari 4 kuarter atau babak, di mana setiap kuarternya berlangsung selama 10 menit.

Adapun menurut National Basketball Association (NBA), satu kuarter pertandingan bola basket berlangsung selama 12 menit. Selama durasi tersebut, setiap tim harus saling mengejar poin untuk menjadi pemenang.

ADVERTISEMENT

Poin bola basket didapat dengan cara memasukkan bola ke dalam keranjang lawan. Ketentuan poin bernilai 1-3. Berikut penjelasan masing-masing poinnya:

1. Tembakan 1 poin

Nilai 1 (satu) menjadi poin bola basket yang paling rendah. Nilai ini didapat melalui lemparan bebas atau free throw, yaitu percobaan mencetak poin dengan menembak dari belakang garis lemparan bebas (foul line). Free throw dilakukan tanpa adanya halangan dari lawan.

Free throw sendiri terjadi ketika ada salah satu pemain yang didorong dengan sengaja oleh pemain lawan, sehingga pemain tersebut kehilangan peluang untuk memasukkan bola ke dalam ring.

Kondisi ini menciptakan sebuah pelanggaran yang disebut Intentional Foul. Sebagai gantinya, tim yang dilanggar akan mendapatkan 2 free throw atau lemparan bebas. Setiap poin yang tercipta dari free throw ini bernilai 1.

2. Tembakan 2 poin

Nilai 2 (dua) diperoleh apabila bola masuk ke dalam ring melalui sebuah tembakan dari dalam garis penalti atau juga disebut garis tiga poin (three-point line).

Poin bola basket ini diberikan ketika pemain berhasil memasukkan bola dengan teknik lay-up. Mengutip dari e-Modul Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan terbitan Kemdikbud, lay-up dilakukan dengan cara melangkahkan kaki sebanyak dua kali, kemudian melompat sambil memasukkan bola ke dalam ring.

Selain lay-up, nilai dua poin dapat diberikan apabila:

  • Pemain lawan secara tidak sengaja memasukkan bola ke dalam keranjang/ring sendiri.
  • Bola menyentuh ring basket pada situasi lemparan bebas (free throw), lalu disentuh secara benar oleh pemain penyerang atau pemain bertahan.

3. Tembakan 3 poin

Nilai 3 (tiga) merupakan poin bola basket yang paling tinggi. Nilai ini diberikan apabila bola masuk ke dalam ring melalui sebuah tembakan di luar garis penalti (three-point line).

Tembakan tiga poin termasuk teknik yang cukup sulit dilakukan. Maka dari itu, poin dari tembakan ini bernilai paling tinggi.

Bagaimana Jika Perolehan Poin Bola Basket Bernilai Seri?

Jika waktu pertandingan telah berakhir, dan kedua tim memiliki nilai seri, maka wasit akan memberikan overtime (tambahan waktu) sebanyak 5 (lima) menit.

Nah, itulah 3 jenis poin bola basket yang perlu kamu ketahui. Semoga artikel ini dapat menambah pengetahuan kamu!



Simak Video "Momen Kocak El Rumi, Indra Jegel dan Marshel Widianto di DBL Fest 2024"
[Gambas:Video 20detik]
(row/row)