Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Bawa Indonesia Ungguli Taiwan 2-0

Novitasari Dewi Salusi - Sport
Sabtu, 04 Mei 2024 18:18 WIB
CHENGDU, CHINA - APRIL 27: Fajar Alfian (R) and Muhammad Rian Ardianto of Indonesia compete in the Mens Doubles Round Robin match against Ben Lane and Sean Vendy of England during day one of the Thomas & Uber Cup Finals 2024 at Chengdu High-tech Sports Centre on April 27, 2024 in Chengdu, China.  (Photo by Shi Tang/Getty Images)
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menyumbang poin kedua untuk Indonesia di semifinal Thomas Cup 2024 melawan Taiwan (Foto: Getty Images/Shi Tang)
Jakarta -

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memberi poin kedua untuk Indonesia atas Taiwan di semifinal Thomas Cup 2024. Mereka menang rubber game atas Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Dalam pertandingan di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China, Sabtu (4/5/2024), Fajar/Rian sempat kehilangan gim pertama. Namun, mereka akhirnya bangkit dan menang 16-21, 21-19, 21-18 atas juara Olimpiade 2020 itu.

Pertandingan berjalan ketat sejak awal. Fajar/Rian dan Lee/Wang kejar-kejaran poin dan sempat unggul 8-6.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, sejak saat itu, Fajar/Rian justru disalip dan tak pernah mengungguli Lee/Wang. Sempat mengejar sampai imbang 10-10, Fajar/Rian kemudian terus tertinggal dari Lee/Wang.

Fajar/Rian cukup sering melakukan kesalahan sendiri. Perolehan angka mereka kemudian terkunci di angka 16, sementara Lee/Wang meraih empat poin beruntun untuk merebut gim pertama.

ADVERTISEMENT

Gim kedua kembali berjalan ketat. Fajar/Rian yang tertinggal di awal bisa mengejar dan berbalik unggul 6-5. Fajar/Rian memasuki interval dengan keunggulan 11-9.

Sempat unggul 16-14, Fajar/Rian kembali dikejar oleh Lee/Wang. Fajar/Rian mampu merebut empat poin beruntun untuk mencapai game point. Setelah tiga kali gagal, Fajar/Rian akhirnya merebut gim kedua 21-19 untuk memaksakan rubber.

Start Fajar/Rian cukup baik di gim ketiga. Memperlihatkan permainan yang cepat, Fajar/Rian ngebut dan unggul 9-3.

Fajar/Rian unggul 11-5 saat interval. Selepas interval, Lee/Wang sempat mendekat 9-11 dengan merebut empat poin beruntun.

Fajar/Rian sempat menjauh 16-11. Namun, Lee/Wang lagi-lagi memangkas jarak dengan merebut empat poin beruntun.

Fajar/Rian mencapai match point lebih dulu pada kedudukan 20-16. Setelah dua kali gagal mengunci kemenangan, Fajar/Rian akhirnya menang 21-18.



Simak Video "Tekad Thomas Fajar Alfian Bawa Pulang Piala Thomas di Tahun 2026"
[Gambas:Video 20detik]
(nds/bay)